Upaya meningkatkan kesejahteraan petani kopi
Salah satu upaya yang dilakukan sugara Farm dalam meningkatkan kesejahteraan para petani kopi nya adalah dengan membuat produk kerjasama dengan emas yang dijual di sugara enterprise
Pada setiap pertemuan rutin para petani kopi sugara Farm
Setiap petani yang aktif dalam kelompok tani akan mendapatkan emas sugara coffee yang nantinya jika sudah berjumlah 10 keping bisa ditukarkan dengan uang yang senilai dengan gramasi emas yang dimiliki
Selain itu untuk mendapatkan emasnya bisa dengan membeli produk produk dari sugara Farm yang berisi emas didalamnya,
Upaya ini dilakukan supaya aset kekayaan petani bisa bertambah dan para petani bisa menabung emas walaupun dalam gramasi kecil setidaknya uang mereka tidak tergerus oleh inflasi mata uang.
Lambat laun semakin banyak warga yang sadar akan kebermanfaatan emas akan mulai menabung dan menjaga kekayaannya dalam bentuk Emas
Harapan sugara Farm bisa mensejahterakan para petani serta warga yang mendukung produk produk dari sugara Farm.
Untuk penukaran emasnya bisa langsung menghubungi admin sugaraenterprise_
Harga tukar emas per awal launching kemarin tanggal 24/08/2022 adalah senilai Rp7.000 untuk gramasi 0,001
Dan sekarang di tanggal 28/09/2022 senilai Rp7.500
Minimal penukaran 10 keping
Yang berarti 10 X harga tukar emas
Contoh :
Jika tanggal 24/08/2022 menukar pecahan 0,001 X 10 Keping = Rp 70.000 uang yang didapatkan
Jika tanggal 28/09/2022 menukar pecahan 0,001 X 10 keping = 75.000 uang yang didapatkan
Harga tukar emas sama dengan harga buyback di sugara Bullion Indonesia
Jadi nilai emasnya setiap hari berubah rubah
Mengikuti harga emas dunia
Ini efektif untuk para petani yang ingin menabung untuk simpanan darurat ataupun mencapai tujuan yang ingin diraih misalkan umrah.
Dengan menyimpan emas akan membuat petani tidak merasa rugi selama ini bekerja karena ada yang bisa disisihkan oleh mereka
Comments
Post a Comment